Manasik Haji SD Al-Irsyad 02 Cilacap






Siswa-siswi kelas V SD Al Irsyad 02 Cilacap mengikuti manasik haji di lapangan Pertamina. Kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswi kelas V SD se-Cilacap Tengah. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan rukun islam yang ke-5 yaitu ibadah haji. Siswa-siswi dikenalkan urutan-urutan kegiatan haji, tata cara haji dan doa-doa haji.

Acara diawali dengan pembukaan oleh kepala Dinas. Setelah itu siswa memulai kegiatan yang pertama wukuf di Arafah, lalu bermalam di Mina, kemudian menuju Musdalifah untuk lempar jumroh. Lempar jumroh yang pertama ini yang dilempar hanya satu yaitu jumroh aqobah.

 
Setelah lempar jumroh mereka dituntun untuk melakukan tawaf dan minum air zam-zam. Setelah itu mereka melakukan sa’i kemudian kembali lagi ke Musdalifah untuk kembali melempar jumroh. Lempar jumroh yang kedua ini melempar ketiga jumroh yaitu aqobah, ula dan wustho yang masing-masing sebanyak tujuh kali.


Seusai acara tersebut, diharapkan siswa-siswi memperoleh gambaran bagaimana kegiatan haji yang sesungguhnya dan mengetahui doa-doa dalam yang harus dibaca dalam kegiatan haji.

Author : Tisna Aprilia Martanti

0 Response to "Manasik Haji SD Al-Irsyad 02 Cilacap"

Posting Komentar